Apel PImpinan, Kapolres Tanah Laut Tekan Seluruh Anggota Untuk Patuhi Protokol Kesehatan

Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K., menekankan kepada seluruh personil Polres Tanah Laut agar selalu mematuhi protokol kesehatan Covid 19, Hal itu disampaikan saat apel jam pimpinan di Halaman Mako Polres Tanah Laut, Senin (14/2/2022) pagi.

Apel Jam Pimpinan dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polres, Para Kapolsek Jajaran, Para Perwira, anggota Brigadir serta PNS Polri jajaran Polres Tanah Laut.

Diawal arahannya Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K., menyampaikan Ucapan terimakasih atas rangkaian kegiatan pengelolaan kamtibmas maupun kegiatan masyarakat lainnya selama satu minggu.

“Secara umum Kamtibmas wilayah kabupaten Tanah Laut dan jajaran selama sepekan dalam keadaan aman dan kondusif”, ujar Kapolres.

Dalam penanganan covid 19 Kapolres Tanah Laut mengingatkan kembali kepada Personil Polri dan ASN Polres Tanah Laut untuk mengantisipasi Gelombang ke 3 penyebaran Covid 19 Varian Omicron di Kabupaten Tanah Laut.

“Mari kita persiapkan diri kita dalam melindungi diri agar tidak terkonfirmasi covid 19 varian omicron, cara yang pertama yakni menggunakan perisai Protokol Kesehatan 5M, Perisai kedua dengan cara vaksinasi dosis 1, dosis 2 dan dosis 3 atau Booster untuk menjaga imunitas tubuh” Pesan Kapolres

The post Apel PImpinan, Kapolres Tanah Laut Tekan Seluruh Anggota Untuk Patuhi Protokol Kesehatan appeared first on BacaSaja.



from BacaSaja https://ift.tt/81HIaur
via IFTTT

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama