Upacara Kesadaran Nasional, Begini Pesan Kapolrestabes Surabaya Untuk Anggota

Polrestabes Surabaya Melaksanakan Upacara Kesadaran Nasional dalam rangka menumbuhkan jiwa Nasionalisme berlangsung di Lapangan A Mapolrestabes Surabaya, pada hari Senin (03/01/2022) pukul 07.00 WIB.

Bertindak sebagai pemimpin upacara adalah Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Akhmad Yusep Gunawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Han., dengan dihadiri oleh Wakapolrestabes beserta PJU Polrestabes Surabaya, Kapolsek Jajaran, dan seluruh personil Polrestabes Surabaya.

Dalam amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang dibacakan oleh Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Akhmad Yusep Gunawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Han., disampaikan, bahwa Polri Presisi diyakini menjadi capaian untuk membangun kepercayaan dan dicintai masyarakat.

“Laksanakan Progam Polri Presisi di setiap pelaksanaan tugas dan tingkatkan kemampuan teknis dan taktis anggota,” tutur Kapolrestabes Surabaya.

Lebih lanjut ditegaskan Kombes Pol Akhmad Yusep Gunawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Han., agar seluruh personil Kepolisian meningkatkan Community Policing dengan 3 Pilar, Toga dan Tomas untuk pastisipasi masyarakat dalam menjaga Sitkamtibmas kondusif.

“Kemudian, tingkatkanlah soliditas, kerjasama dan saling menghargai antar Bag, Sat, Sie dan Polsek Jajaran. Serta ingatkan Bhayangkari untuk tidak Hedon agar tidak terjadi kecemburuan sosial,” tandasnya.

“Selanjutnya, kelola media dengan baik untuk Ekspos berita positif Polri. Dan fasilitasi personil Polri berprestasi serta personil yang mempunyai usaha,” tutup Kombes Pol Akhmad Yusep Gunawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Han. ( Syam )

The post Upacara Kesadaran Nasional, Begini Pesan Kapolrestabes Surabaya Untuk Anggota appeared first on BacaSaja.



from BacaSaja https://ift.tt/32GAU3u
via IFTTT

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama